Sep 2, 2017

5 Tempat Wisata Jakarta yang Ingin Saya Kunjungi


5 Tempat Wisata Jakarta yang Ingin Saya KunjungiSalah satu kota yang ingin aku kunjungi di Pulau Jawa adalah Jakarta. Siapa sih yang tidak penasaran dengan Ibukota Indonesia ini? Jantungnya Indonesia. Tempatnya orang nomor satu di Indonesia dan tentunya, rasa penasaran lain yang mengikuti.

Apalagi, setelah saya rajin blogging, saya mempunyai banyak kawan dunia maya di Jakarta. Ada salah satunya yang sudah pernah bertemu, bahkan ngetrip bersama selama 4 hari di Semarang. Selain ingin bertemu dengan kawan dunia maya di Jakarta, tentunya ada tempat-tempat di Jakarta yang ingin saya singgahi. Saya sudah membuat wishlist ke mana saja saya akan pergi, seandainya Allah mengijinkan saya menginjakkan kaki di Jakarta.


1 | Kota Tua – Pecinan Glodok

Kalau kalian kenal Wulan sih, sudah jelas bakalan ke Kota Tua. Kalau pas ke Semarang, saya bolak balik ke Kota Lama. Tentunya, ketika saya di Jakarta akan mecicipi Kota Tua. Melihat status teman-teman yang berada di Jakarta, seringkali mereka share mengenai Kota Tua. Terlebih lagi, saya pernah membaca salah satu novel Windry, yang mengambil setting di Kota Tua. Rasa penasaran saya mengenai Kota Tua semakin jadi.

Dari mana saya tahu Pecinan Glodok? Tentu saja dari internet. Di Semarang pun, saya berkunjung ke Pecinan. Sudah pasti kalau di Jakarta ada Pecinan, saya akan mengunjungi juga. Terlebih lagi, menurut informasi, Pecinan Glodok dekat dengan Kota Tua. Pasti menyenangkan bisa berlama-lama di Kota Tua dan Pecinan Glodok. Nanti, kalau pas di Kota Tua, saya mau pamer sama kawan yang lagi di luar negeri kalau lagi di Kota Tua. Semoga saja paket roaming dia tidak habis, kalau habis bisa-bisa saya yang disuruh beli paket roaming prabayar online.

2 | Monumen Nasional

Sepertinya, belum ke Jakarta kalau belum ke sini ya. Monumen Nasional atau Monas, yang katanya puncak berwarna keemasan yang berbentuk bara api itu dilapisi emas. Tentunya, saya sebagai warga Indonesia penasaran sekali dengan Tugu Monas ini. Apalagi, Tugu Monas adalah monumen peringatan setinggi 132 meter (433 kaki) yang didirikan untuk mengenang perlawanan dan perjuangan rakyat Indonesia untuk merebut kemerdekaan dari pemerintahan kolonial Hindia Belanda. Pembangunan monumen ini dimulai pada tanggal 17 Agustus 1961 di bawah perintah presiden Sukarno, dan dibuka untuk umum pada tanggal 12 Juli 1975. Tugu ini dimahkotai lidah api yang dilapisi lembaran emas yang melambangkan semangat perjuangan yang menyala-nyala. Monumen Nasional terletak tepat di tengah Lapangan Medan Merdeka, Jakarta Pusat. Monumen dan museum ini dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 - 15.00 WIB. Pada hari Senin pekan terakhir setiap bulannya ditutup untuk umum.

3 | Waterboom PIK

Waterboom? Memangnya di Mojokerto  nggak ada? Ada, tapi tidak sebesar Waterboom di Jakarta. Xoxo. Jauh-jauh ke Jakarta mainnya air juga. Tapi, tidak apa-apa, kali saja nanti Siti atau kawan saya yang ada di Jakarta mau ajakin saya ke Waterboom PIK. Soal beli tiketnya, mudah saja tinggal beli tiket waterboom PIK via online. Jaman sekarang, apa sih yang nggak gampang? Kecuali, ketemu jodoh.

4 | Museum-Museum Jakarta

Di Jakarta banyak sekali museum-museum. Tentunya, bagi kita yang ingin lebih mengenal sejarah Indonesia, wajib untuk mengunjungi museum-museum di Jakarta. Saya baru berkunjung ke museum di Surabaya, yang lainnya belum pernah. Rasa penasaran pun tak kalah kuatnya untuk mengunjungi museum-museum di Jakarta. Karena banyaknya museum di Jakarta, saya sampai bingung mau ke museum mana dulu. Ada ide?

5 | Masjid Istiqlal

Setiap tahunnya, ketika momen Idul Fitri, saya hanya mengenal masjid ini lewat televisi. Sebagai umat muslim, tentunya saya ingin mengunjungi Masjid Istiqlal barang sekali seumur hidup. Sama seperti ketika ke Semarang, saya mengunjungi masjid Agung Jawa Tengah.

Sebenarnya, banyak tempat yang ingin saya kunjungi di Jakarta, salah satunya pantai di Pulai Tidung Jakarta. Tapi, untuk menghemat waktu, hanya lima tempat di atas yang ingin saya kunjungi duluan. Teman-teman ada rekomendasi, harus ke mana saya pergi?


Mungkin ke hati kamu?

1 Comments:

Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)

Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^

Banner IDwebhost