Feb 17, 2018

[REVIEW] Lipstik Viva Perfect Matte Lip Color



[REVIEW] Lipstik Viva Perfect Matte Lip Color Telat sekali sebenarnya kalau saya review lipstik ini sekarang. Ya, karena hampir semua lipstik yang akan saya review, sudah ludes. Bukan ludes terjual, tetapi ludes saya bagi-bagikan kepada yang membutuhkan. Terus, kamu nggak butuh, Lan? Butuh! Tapi, lipstik saya kebanyakan, sedangkan bibir saya hanya sepasang, xoxo.

Sebagai seorang Beauty Blogger Abal-Abal (yang terkadang review kosmetik, kebanyakannya nggak) saya merasa terlalu banyak mengoleksi lipstik. Entah itu lipstik dari yang saya beli atau saya dapatkan dari event bloger. Padahal, yang saya pakai hanya itu-itu saja. Pemborosan sekali kalau sampai ketika saya dapat lipstik dari event dan tidak saya musnahkan dengan dibagikan atau dijual. Karena pada akhirnya, lipstik-lipstik tersebut tak akan terpakai dan berakhir mubazir.

Nah, meskipun lipstiknya sudah saya bagi-bagikan dan tersisa dua biji, saya akan tetap mereviewnya. Karena apa? Karena saya sudah melakukan pemotretan! Sayang sekali kalau foto-foto hasil jepretan saya tidak terpakai.


Kemasan



Mungkin ini pandangan subjektif atau memang kemasan dari Viva Perfect Matte ini cantik. Sayangnya, ternyata saya tidak mengambil foto kemasan luar dari lipstik Viva Perfect Matte ini, huhu. Sedih. Semoga saja kemasannya belum saya buang dan nanti kalau ketemu saya potret ya!

Oke, kita lihat kemasan dalam dari lipstik ini alias body dari si lipstik Viva Perfect Matte. Omong-omong, Viva Perfect Matte ini diproduksi oleh Pabrik Vitapharm yang berada di Surabaya. Saya pernah menulis mengenai pabrik ini, di sini. So, Viva Perfect Matte ini benar-benar merek lokal. Milik Indonesia. Asli.

Body dari lipstik Viva Perfect Matte ini berkelir hitam dan tidak glosy. Kenapa saya harus menyebutkan tidak glosy, karena saudara dari Viva Perfect Matte ini body-nya glosy. Nanti akan saya review pada postingan lain. Semoga saya tidak malas. Doain.

Jadi, body­-nya berkelir hitam dan tidak glossy. Ada aksen berwarna kuning keemasan pada bagian tengah lipstik dan juga pada tulisan Perfect Matte Lip Color. Secara keseluruahan, saya suka dengan kemasannya. Ya, mungkin berpengaruh karena warnanya hitam.

Tekstur



Hmmm, untuk tekstur dan kelembaban di bibir, tergantung kondisi bibir masing-masing ya. Saran saya, untuk memakai lipstik matte, silakan dioles-oles lip ice dahulu. Kalau saya biasanya memakai Mandasia terlebih dahulu, sebelum memakai lipstik. Dengan catatan, kondisi bibir sedang kasar dan bibir pecah-pecah. Kalau bibir dalam keadaan normal, memakai lipstik Viva Perfect Matte Lip Color ini bagus-bagus saja. Halus, tipis dan ringan. Kelemahannya sih, untuk warna nude, atau warna tertentu lipstik ini cepat hilang. Tapi kalau warna-warna yang terang, sedikit banyak masih terlihat.



Dari tiga lipstik Viva Perfect Matte yang saya dapatkan, saya meng-keep dua. Yaitu shades Fuchsia 707 dan Marsala 706. Percayalah, kedua warna ini bagus sekali. Saya tergila-gila. Warna Fuchsia lebih terlihat terang, cocok ketika saya ingin warna-warna terang dan ngepop. Sedangkan yang Marsala warnanya lebih ke oranye keunguan. Ah, entah ini warna apa. Yang jelas warnanya lebih nude,gitu. Cakep juga apabila dipakai.

Harga

Untuk harga Viva Perfect Matte Lip Color pastinya saya kurang paham berapa, tetapi hasil berselancar di dunia maya antara Rp. 25.000 - Rp. 34.000 per bijinya. Cukup ramah di kantong, untuk lipstik cantik ini.

Nanti saya akan mengulas saudaranya lipstik Viva Perfect Matte Lip Color, yaitu Viva Perfect Shine Lip Color. Tungguin, yak!



0 Comments:

Post a Comment

Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)

Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^

Banner IDwebhost