Apr 2, 2019

OPPO F11 Pro; Memotret Dengan Minim Cahaya


Briliant potrait in low light, begitulah tagline dari smartphone OPPO F11 Pro yang diluncurkan di Jakarta, 13 Maret 2019 kemarin. Tentunya, ada alasan tersendiri kenapa sih, tagline tersebut dipakai untuk OPPO F11 Pro ini. Sebelum saya membahas mengenai smartphone terbaru dari OPPO ini, saya ingin bercerita sedikit mengenai mini gathering yang saya ikuti di Surabaya pekan lalu.

Mini Gathering ini diadakan di Gerai Indosat Kayoon Surabaya. Mini Gathering ini diadakan bagi kamu, OPPO Family, alias para pecinta smartphone OPPO dan pengguna smartphone OPPO. Pada acara ini, tak hanya akan mendapatkan informasi mengenai OPPO F11 Pro dan Indosat Ooredoo, pun banyak hadiah yang diberikan. 

Briliant Potrait in Low Light



Tagline di atas, sudah pasti membahas mengenai kamera. Ya, OPPO F11 Pro memiliki keungulan dalam memotret dalam keadaan minim cahaya. Ditambah lagi, OPPO F11 Pro dilengkapi dengan kamera tersembunyi, apabila kamu ingin menggunakan untuk potret selfie. 


Kamera belakang yang dimiliki OPPO F11 Pro adalah 48MP dan kamera depannya 16 MP. Sudah jelas kan, bagaimana kemampuan kamera OPPO F11 Pro dalam menangkap gambar? Selain itu, fitur kamera bokeh-nya benar-benar nyata. Mau kamu buat selfie sekalipun, hasil fotomu akan tetap bokeh.
Ketika kamu menggunakan smartphone OPPO F11 Pro ini untuk selfie, kamera akan muncul berbentuk kotak kecil. Kamera ini disebut dengan pop up camera. Uniknya, pop up ini akan menutup sendiri apabila smartphone kamu terindikasi akan jatuh atau ketika kamu akan memasukkannya ke dalam tas maupun saku. 



10X Optical Zoom Camera


Apabila kamu selalu meragukan kemampuan sebuah hasil foto dari smartphone untuk dicetak. Kamu pasti takut cetakan akan retak atau blur, sehingga hasil cetakan kurang bagus. Memakai OPPO F11 Pro tak usah risau lagi, karena dilengkapi dengan 10x optical zoom camera, sehingga hasil fotomu tidak akan pecah ketika diperbesar. 

Fast Charging



OPPO F11 Pro pun dilengkapi dengan kemampuan fast charging. Dengan adanya VOOC 3.0, membuat baterai smartphone ini dengan cepat menerima daya yang masuk. Sehingga, kamu tak usah menunggu lama untuk bisa menggunakannya kembali. Baterai dari OPPO F11 Pro pun benar-benar gila daya tahannya, kamu bisa menggunakannya untuk bermain game meskipun baterai berada di angka 20%.


Ada beberapa fitur lainnya, pada OPPO F11 Pro ini, salah satunya yang menarik adalah kamu bisa setting mode riding. Sehingga, ketika kamu berkendara dan ada telepon masuk, akan otomatis mengirim pesan bahwa kamu sedang berkendara. 

Memiliki sebuah smartphone canggih dengan berbagai kelebihan, tentu tidak lengkap kalau tidak bisa dipakai untuk internetan. Yah, karena sekarang zamannya media sosial dan memang fungsi utama dari sebuah ponsel pintar adalah untuk berkomunikasi, maka harusnya ada paket data yang mumpuni untuk menunjang smartphone OPPO F11 Pro.

Bundling Dengan IM3 Ooredoo


Kabar menyenangkannya, apabila kamu membeli smartphone OPPO F11 Pro, kamu akan mendapatkan bundling sekaligus dengan paket data dari IM3 Freedom. Dengan bundling IM3 Freedom, internat kamu akan lebih hemat. Cukup dengan 400ribu saja, kamu bisa sepuasnya berinternetan selama satu tahun.

Untuk mengecek bundling OPPO F11 Pro IM3 Ooredoo, bisa cek gambar di bawah ini. Atau kamu bisa langsung datang ke gerai Indosat Ooredoo terdekat di kota kamu ya. 



0 Comments:

Post a Comment

Komentar akan dimoderasi terlebih dahulu. Hanya memastikan semuanya terbaca :)

Usahakan berkomentar dengan Name/URL ya, biar bisa langsung BW balik saya ^^

Banner IDwebhost